Cegah Stunting, Masa Depan Bangsa Ada pada Anak Indonesia

Senin, 31 Oktober 2022 - 11:10 WIB
loading...
Cegah Stunting, Masa Depan Bangsa Ada pada Anak Indonesia
Webinar NyalakanHarapan Gizi Anak Indonesia dengan tema Kenali Stunting dan Cara Mengatasinya, Minggu (30/10/2022). Foto/Tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Masa depan bangsa sedikit banyaknya dipengaruh dengan perkembangan anak. Karenanya terkait permasalahan stunting , sudah seharusnya bisa ditekan dan bisa tuntas.

Pandangan ini terungkap dalam Webinar #NyalakanHarapan Gizi Anak Indonesia dengan tema Kenali Stunting dan Cara Mengatasinya, Minggu (30/10/2022).



Sementara Dokter serta Pendiri Limitless Foundation, dr Nadhira Afifa mengungkapkan, pentingnya edukasi stunting serta faktor penyebab dari stunting.

"Pentingnya memperhatikan 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) serta langkah-langkah untuk mengetahui stunting pada anak. Perlu adanya kerja sama secara menyeluruh dari berbagai macam pihak untuk dapat mencegah stunting pada anak," jelasnya.

"Melalui program untuk anak pelosok, kami berharap mata acara di dalamnya dapat berkontribusi dalam upaya peningkatan akses pendidikan dan kesehatan anak di Indonesia, terutama dalam upaya penanganan stunting dan gizi kurang di pelosok Indonesia," tambahnya.

Pada kesempatan kali ini, turut hadir pula perwakilan dari Danone Indonesia serta Human Initiative. Masing-masing dari mereka memaparkan tentang langkah-langkah serta program yang telah dilakukan untuk membantu menurunkan angka stunting di Indonesia.

Corporate Communications Director Danone Indonesia, Arif Mujahidin menjelaskan, pihaknya terus berupaya mencegah stunting dan menjadi fokus perusahaan.

"Sejalan dengan misi perusahaan yakni membawa kesehatan kesebanyak mungkin orang, upaya pencegahan dan penanganan stunting menjadi fokus utama dari sisi perusahaan," tuturnya.

"Kami percaya, bahwa setiap anak memiliki hak untuk maju dan berkembang dengan terlepas dari permasalahan stunting. Karena anak stunting tidak hanya mengalami hambatan pertumbuhan fisik, tapi nutrisinya juga tidak mencukupi juga memengaruhi kekuatan daya tahan tubuh hingga perkembangan otak anak," jelasnya.

Dikatakan Arif Mujahidin, sejalan dengan program utama pihaknya terus berupaya bersama cegah stunting dengan Human Initiative dan Limitless, untuk memberikan edukasi ke sebanyak mungkin kepada masyarakat.

"Dengan harapan dapat menekan angka pertumbuhan stunting di Indonesia," tutupnya.

Acara ini diakhiri dengan launching kolaborasi antara Human initiative, Limitless Foundation, dan Danone Indonesia dalam program yang berfokus pada penguatan gizi anak Indonesia.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1910 seconds (0.1#10.140)