Demokrat Tentukan Koalisi Pilpres 2024 Awal 2023
loading...
A
A
A
JAKARTA - Partai Demokrat memperkirakan akan menentukan koalisi Pilpres 2024 pada awal 2023. Keputusannya nanti tetap mempertimbangkan dinamika politik yang ada
"Tetapi kalau merujuk situasi saat ini, ya Insya Allah awal tahun depan mulai mengkristal. Komunikasi politik komunikasi politik ini sudah bisa mengkristal dalam bentuk kerja sama politik atau koalisi," kata Deputi Bappilu Partai Demokrat Kamhar Lakumani saat dihubungi, Jumat (9/9/2022).
Dia enggan mengungkapkan partai politik yang akan diajak koalisi dengan Partai Demokrat. Ia hanya mengungkapkan Demokrat tengah menjalin komunikasi intens dengan Partai Nasdem dan PKS.
"Saat ini Partai Demokrat intens membangun komunikasi dengan Partai NasDem dan PKS. Itu yang paling intens dan banyak kemajuan," katanya.
Dia mengatakan, Partai Demokrat telah memiliki kesamaan pemahaman dengan Nasdem dan PKS untuk membangun kerja sama. Atas dasar itu, ia berharap Demokrat dapat membangun koalisi dengan Partai Nasdem dan PKS.
"Sudah banyak kesamaan, ya mulai dari platform dan beberapa kesepahaman untuk bagaimana membangun kerja sama, dan kerja samanya ke depan itu sudah lebih ada progreslah dibanding parpol lainnya. Kita berharap semoga ke depannya berjalan lancar ya," pungkasnya.
"Tetapi kalau merujuk situasi saat ini, ya Insya Allah awal tahun depan mulai mengkristal. Komunikasi politik komunikasi politik ini sudah bisa mengkristal dalam bentuk kerja sama politik atau koalisi," kata Deputi Bappilu Partai Demokrat Kamhar Lakumani saat dihubungi, Jumat (9/9/2022).
Dia enggan mengungkapkan partai politik yang akan diajak koalisi dengan Partai Demokrat. Ia hanya mengungkapkan Demokrat tengah menjalin komunikasi intens dengan Partai Nasdem dan PKS.
"Saat ini Partai Demokrat intens membangun komunikasi dengan Partai NasDem dan PKS. Itu yang paling intens dan banyak kemajuan," katanya.
Dia mengatakan, Partai Demokrat telah memiliki kesamaan pemahaman dengan Nasdem dan PKS untuk membangun kerja sama. Atas dasar itu, ia berharap Demokrat dapat membangun koalisi dengan Partai Nasdem dan PKS.
"Sudah banyak kesamaan, ya mulai dari platform dan beberapa kesepahaman untuk bagaimana membangun kerja sama, dan kerja samanya ke depan itu sudah lebih ada progreslah dibanding parpol lainnya. Kita berharap semoga ke depannya berjalan lancar ya," pungkasnya.
(rca)