Ternyata Banyak Warga Belum Tahu Tanggal Pilpres

Selasa, 17 Juni 2014 - 15:21 WIB
Ternyata Banyak Warga Belum Tahu Tanggal Pilpres
Ternyata Banyak Warga Belum Tahu Tanggal Pilpres
A A A
JAWA BARAT - Dari 33 juta warga yang masuk daftar pemilih tetap (DPT) di Jawa Barat, ternyata belum seluruhnya mengetahui Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) dijika tanggal 9 Juli.

Dari hasil survei yang dilakukan Rectroverso Institute pada 6-14 Juni 2014 terhadap 800 responden di 400 rukun tetangga di Jawa Barat didapat jika 22% di antaranya belum mengetahui tanggal pemilihan pilpres.

“Dari hasil survei, sebanyak 78% masyrakat Jabar telah mengetahui kapan tepatnya waktu pelaksanaan Pilres 2014. Sementara 22% di antaranya belum tahu,” tutur Peneliti Rectroverso Institute, Zaenal Arifin, Selasa (17/6/2014).

Menurut dia, 22% masyarakat tersebut mengetahui akan digelarnya Pilpres 2014. Namun mereka tidak tahu kapan atau tanggal berapa pencoblosan terebut digelar.

Dengan masih adanya masyarkat yang belum tahu 9 Juli menjadi tanggal pencoblosan, pihaknya menyarankan agar KPU lebih gencar mensosialisasikan terahdap masyarakat.

“Ini tugas KPU untuk sosialisasi kepada masyarakat, terutama tanggalnya. Saya rasa sosialisasi melalui media seperti televisi belum tentu efektif. Banyak dari masyarakat seperti Jabar selatan yang mungkin sinyal TV-nya jelek atau bahkan ada juga yang tidak punya TV,” tututr Zaenal.

Meski demikian, pihaknya meyadari tugas tersebut tidak akan mudah mengingat Jawa Barat memiliki wilayah sangat luas. Pihaknya berharap, KPU bisa memanfaatkan para petugas PPK atau PPS yang bersentuhan langsung dengan masyarkat untuk mensosialisasikan tanggal 9 Juli sebagai tanggal pencoblosan Pilpres 2014.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9125 seconds (0.1#10.140)