Bedah Simbol Politik Prabowo Wakili Jokowi Serahkan Trofi Piala Presiden, Pengamat: Sinyal Endorse!

Senin, 08 Agustus 2022 - 09:24 WIB
loading...
Bedah Simbol Politik Prabowo Wakili Jokowi Serahkan Trofi Piala Presiden, Pengamat: Sinyal Endorse!
Menhan Prabowo Subianto mewakili Presiden Jokowi menyerahkan trofi sekaligus menutup Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Presiden 2022 di GOR Nanggala, Cijantung. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mewakili Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan trofi sekaligus menutup secara resmi Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Presiden 2022 di GOR Nanggala, Cijantung, Jakarta. Momen ini menjadi sorotan lantaran menyiratkan simbol politik.

Analis Politik dan Direktur IndoStrategi Research and Consulting, Arif Nurul Iman menilai, simbol politik dari Prabowo dipercaya mewakili Jokowi pada perhelatan tersebut dapat ditangkap sebagai sinyal peluang Prabowo mendapat 'endorse' Jokowi untuk Pilpres 2024.

"Saya kira kinerja dan loyalitas Prabowo pada Presiden Jokowi, kian menunjukkan bahwa selain sebagai memiliki kedekatan Prabowo juga potensial akan didukung dan di- endorse Presiden Jokowi," ungkap Arif, Senin (8/8/2022).



Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Presiden 2022 dihelat pada 1-6 Agustus 2022 dan diikuti sebanyak 600 lebih atlet yang mewakili 30 provinsi. Provinsi Jawa Tengah berhasil keluar sebagai juara umum dengan sembilan gelar.

Prabowo hadir mewakili Jokowi yang berhalangan hadir karena harus menutup ASEAN Para Games di Surakarta.

Momen ini pun mendapatkan perhatian netizen di jagad maya dan menyebut Prabowo adalah penerus estafet kepemimpinan Jokowi.

"Tanda alam estafet kepemimpinan," tulis pemilik akun @muhamadahra di kolom komentar unggahan tentang kegiatan tersebut di akun Instagram @kemhanri, seperti dikutip, Minggu (7/8/2022).

"Kode alam untuk next Presiden Bpk. Letjend. Purn. H. Prabowo Subianto Djojohadikusumo," tulis akun @bagusalhakim.

"Pokoknya Bapak Prabowo subianto The Next Presiden indonesia yang berikutnya! Aamiin yaa Robaal alamain," timpal pemilik akun @mountiiee.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1716 seconds (0.1#10.140)