Bahasa Inggris masih dibutuhkan siswa SD

Jum'at, 19 Oktober 2012 - 17:44 WIB
Bahasa Inggris masih dibutuhkan siswa SD
Bahasa Inggris masih dibutuhkan siswa SD
A A A
Sindonews.com - Wacana penghapusan mata pelajaran bahasa Inggris dari kurikulum Sekolah Dasar (SD) oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dinilai merupakan langkah yang salah.

"Kalau kita ingin maju, bangsa Indonesia harus menguasai bahasa Inggris dengan baik," kata Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail, di Balai Kota Depok, Jumat (19/10/2012).

Nur Mahmudi Ismail mengatakan, mata pelajaran Bahasa Inggris sangatlah penting bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya, ilmu pengetahuan di dunia saat ini mayoritas menggunakan bahasa Inggris.

Nur Mahmudi menambahkan, para guru bahasa Inggris sebaiknya lebih meningkatkan kreativitas dalam pengajaran, agar siswa bisa lebih mudah mempelajari bahasa pengantar dunia tersebut.

"Dengan begitu kurikulum bahasa Inggris dipertahankan dengan meningkatkan kualitas pengajaran," jelasnya.

Senada dengan penyataan Wali Kota Depok, guru dan murid di Depok pun mengaku tak setuju dengan rencana penghapusan mata pelajaran tersebut.

"Saya enggak setuju dihapus. Karena saya suka bahasa Inggris, jadi jangan dihapus. Aku maunya tetap ada bahasa Inggris. Biar makin lancar," kata seorang murid SDIT Al-Muhajirin Shalma.

Sementara itu, guru SDIT Al-Muhajirin Rikhotul Aisyi mengatakan, Bahasa Inggris penting bagi pengetahuan para murid SD. Terlebih, di sekolahnya bahasa Inggris sangat dominan dalam berinteraksi.

"Namun jika terpaksa akan dihapus dan pergantian kurikulum yang baru lebih baik, ya tidak apa-apa," tuturnya.

Menurut Rikhotul, banyak murid di sekolahnya yang menjadikan mata pelajaran bahasa Inggris sebagai bidang studi favorit.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4489 seconds (0.1#10.140)