Senpi produksi PT Pindad hilang

Jum'at, 03 Agustus 2012 - 20:35 WIB
Senpi produksi PT Pindad hilang
Senpi produksi PT Pindad hilang
A A A
Sindonews.com - Pabrik Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) dalam negeri, PT Pindad kehilangan sejumlah senjata api (senpi) hasil produksinya.

Kepala Departemen Humas dan Hukum PT Pindad Tuning Rudyati membenarkan adanya kehilangan tersebut. Namun pihaknya belum bisa mengetahui secara pasti berapa senpi yang hilang.

“Kami masih penjajakan, dan masih dalam penyelidikan internal,” ucapnya kepada wartawan saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (3/8/2012).

Ditanya apakah jumlah senpi yang hilang mencapai 20 pucuk. Tuning membantahnya. “Enggak sampai segitu. Yang pasti kami masih menyelidikinya,” katanya.

Pihaknya juga mengaku masih berkoordinasi dengan Polrestabes Bandung untuk mengungkap kasus tersebut. “Kami masih dalam tahap penyusunan dan koordinasi. Indikasi kehilangannya ada, tapi kami belum tahu,” tuturnya.

Sementara itu, dari sumber di kepolisian membenarkan PT Pindad telah membuat laporan atas hilangnya tiga pucuk Senpi jenis Revolver kaliber 38.

“Awalnya dari laporan masyarakat yang mengetahui ada senpi buatan pindad di tangan sipil. Ketika ditelusuri ternyata ada senpi yang hilang diduga itu dicuri,” kata seorang sumber.

Seperti diketahui, PT Pindad memang memproduksi dua jenis senjata revolver yang diberi nama R1-V1 dan R1-V2. Kedua revolver itu berkaliber 38.
(azh)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4653 seconds (0.1#10.140)