Hasil Bayern Muenchen vs RB Leipzig: Die Roten Cukur Tuan Rumah

Minggu, 12 September 2021 - 03:12 WIB
loading...
Hasil Bayern Muenchen vs RB Leipzig: Die Roten Cukur Tuan Rumah
Hasil Bayern Muenchen vs RB Leipzig: Die Roten Cukur Tuan Rumah. Foto: Twitter/Bayern
A A A
LEIPZIG - Bayern Muenchen berhasil mengalahkan tuan rumah RB Leipzig dalam lanjutan Bundesliga (Liga Jerman) 2021/2022. Klub berjuluk Die Roten menang telak 4-1.

Melawat ke markas Leipzig di Red Bull Arena, Sabtu (11/9/2021) waktu setempat, Bayern Muenchen berhasil mendominasi permainan. Tekanan membuat Muenchen mendapat hadiah penalti di menit ke-11.



Wasit menunjuk titik putih usai Kampl terbukti menangkal bola dengan tangannya. Lewandowski yang menjadi algojo sukses melakukan tugasnya dengan baik dan membuat Bayern unggul 0-1.

Muenchen pun mampu menunjukan kemampuannya dengan terus tampil menyerang. Namun Leipzig juga tidak mau kalah dengan selalu memberikan pertahanan yang baik yang menyulitkan pemain Bayern untuk mencetak gol.

Klub asuhan Julian Nagelsmann pun terus berupaya membombardir lini pertahanan Leipzig. Namun tin asuhan Jesse Marsch itu selalu mampu menahan gempuran Muenchen, sehingga skor bertahan 0-1 hingga turun minum.

Muenchen pun langsung tancap gas di awal babak kedua. Baru dua menit laga berjalan, Muenchen mampu menggandakan keunggulan setelah Musiala berhasil mengeksekusi umpan dari Davies di kotak penalti di area yang yang kosong.

Leipzig pun semakin tidak mampu untuk membendung serangan yang terus dilakukan oleh Muenchen. Mereka kini tampil lebih tertekan dan tidak bisa mengembangkan permainan mereka.

Munchen pun kembali dapat mencetak gol pada menit ke-54. Kini Leroy Sane mampu menggunakan umpan silang Musiala yang membuat kini Muenchen unggul jauh dengan skor 0-3 dan semakin memupuskan harapan untuk Leipzig.

Namun Leipzig tidak mau menyerah dan mampu melakukan serangan balik yang mematikan pada menit ke-58. Lini pertahanan Muenchen yang sedang lengah mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Laimer yang mendapat umpan dari Kampl. Kedudukan pun menjadi 1-3.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1169 seconds (0.1#10.140)