Nekat Mudik, Ini Titik Jalur Tikus di Banten yang Dijaga Ketat Aparat

Kamis, 22 April 2021 - 06:05 WIB
loading...
Nekat Mudik, Ini Titik Jalur Tikus di Banten yang Dijaga Ketat Aparat
Pemerintah Provinsi Banten bersama aparat kepolisian akan menjaga ketat sejumlah jalur-jalur tikus yang biasa dilalui pemudik di Banten. Foto: Dok/SINDONews
A A A
SERANG - Anda harus berpikir matang jika nekat mudik melalui jalur di Banten , pasalnya sejumlah titik-titik jalur ‘tikus’ yang biasa dilalui pemudik akan dijaga ketat oleh tim gabungan.

Pemerintah Provinsi Banten, bersama Polda Banten serta Korem 064/MY akan melakukan operasi lalu lintas berupa penyekatan di sejumlah titik untuk menghalau pemudik.

“Bentuk kegiatan operasinya adalah penyuluhan, himbauan dan sosialisasi, penjagaan dan pengaturan; penyekatan dan putar balik pemudik ke arah daerah asal," kata Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy , Rabu (21/4/2021).



Di Kota Serang, penyekatan akan dilakukan di Simpang Pusri. Sementara di Kabupaten Pandeglang, operasi tersebut akan digelar di kawasan Gayam.

Titik-titik Berikutnyadi Kota Cilegon dilakukan diGerem dan Gerbang Pelabuhan Merak. Untuk di daerah perbatasan dengan Jasinga, Kabupaten Bogor, serta perbatasan dengan Kabupaten Sukabumi salahsatunya dilakukan di Kecamata Cilograng, Kabupaten Lebak.



Titik operasi akan digelar di Pintu Tol Cikupa, Pintu Tol Merak. Sedangkan di sejumlah jalur arteri yang biasa digunakan pemudik menggunakan sepeda motor juga akan terdapat penyekatan.

Titik jalur arteri di Kabupaten Tangerang di antaranya dilakukan di Gerbang Citra Raya, Pasar Kemis, Kronjo, Tigaraksa, Jayanti, dan Solear. Untuk di wilayah Kabupaten Serang, penyekatan akan dilakukan di Simpang Asem, Cikande, danPelabuhan BBJ Bojonegara.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1128 seconds (0.1#10.140)