Sukseskan Pilkada, Kapolri Ajak Anggota DPR Kampanyekan Protokol Covid-19

Rabu, 30 September 2020 - 20:07 WIB
loading...
Sukseskan Pilkada, Kapolri Ajak Anggota DPR Kampanyekan Protokol Covid-19
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis mengajak anggota DPR untuk ikut mengampanyekan protokol kesehatan Covid-19 di dapilnya masing-masing guna menyukseskan penyelenggaraan Pilkada 2020. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Idham Azis menekankan pentingnya kesadaran bersama dalam kepatuhan terhadap protokol kesehatan Covid-19. Sehingga, Pilkada Serentak 2020 yang dilaksanakan di tengah pandemi tidak menjadi klaster baru. Polri pun sudah melakukan sejumlah hal terkait kesiapan pilkada.

“Kami tidak tahu kapan pandemi berakhir, yang jelas harapan pemerintah, harapan Bapak Presiden terhadap TNI-Polri harus berada di garda terdepan. Kami mengeluarkan maklumat pilkada agar betul-betul klaster pilkada tidak terjadi selama proses pilkada,” kata Idham secara virtual dalam Rapat Kerja (Raker) Komisi III DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (30/9/2020). (Baca juga: Komisi III DPR Minta Kapolri Junjung Tinggi Netralitas Polri di Pilkada)

Idham menjelaskan, pihaknya juga sudah melapis maklumat penegakan protokol Covid-19 di pilkada itu dengan operasi Mantap Praja, serta operasi Aman Nusa II khusus untuk menanggulangi masalah kalster di rumah tangga dan perkantoran. Namun, itu semua kembali pada disiplin semua elemen masyarakat. “Kembalilah kita membuka nurani kita bahwa semua itu kembali dari displin, disiplin tidak bisa datang hanya dari TNI-Polri, tetapi datang dari masyarakat,” ujarnya. (Baca juga: Pilkada Bisa Lanjut jika Penyelenggara-Aparat Tegakkan Protokol Kesehatan)

Mantan Kabareskrim Polri ini melihat bahwa masih banyak masyarakat yang ‘kepala batu’, banyak yang tidak mengenakan masker dan hanya dikantongi, banyak yang tidak ingin mencuci tangan, karena merasa sudah sering mencuci tangan. Kedisiplinan ini perlu kesadaran, untuk itu dia mengajak anggota Komisi III DPR untuk ikut mengkampanyekan ini.

“Jadi bapak, ibu semua mungkin perlu kampanye. Saya juga ingin melaporkan hari Jumat (25/9) kemarin, seluruh Dirlantas Polda di 34 Polda telah memasang stiker di truk, bus, angkot dan taksi, stiker (bertuliskan) “ayo pakai masker”, gede-gede semua. Karena itu, mungkin bapak- atau ibu mau ikut melakukan itu di dapilnya, jadi semua masyarakat tidak jadi kepala batu,” ajak Idham.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1410 seconds (0.1#10.140)