Untar Ingin Wujudkan SDM Unggul

Senin, 07 Oktober 2019 - 12:09 WIB
Untar Ingin Wujudkan SDM Unggul
Untar Ingin Wujudkan SDM Unggul
A A A
JAKARTA - Universitas Tarumanagara (Untar) adalah salah satu perguruan tinggi swasta tertua, terbesar dan terbaik di Indonesia yang tahun ini berusia 60 tahun.

Pada tema Dies Natalis ke-60 ini diimplementasikan dalam tema Wisuda ke-74 yaitu Untar untuk Indonesia: Membangun SDM Berintegrasi dan Profesional Berjiwa Entrepreneur Berlandaskan Pancasila untuk Indonesia Jaya.

Hal tersebut disampaikan Rektor Untar Prof. Agustinus Purna Irawan saat menyampaikan sambutan di hadapan para wisudawan pada wisuda ke-74 di Balai Sidang Jakarta Convention Center, Minggu (6/10/2019).

Ditambahkannya, tema ini relevan dengan program pemerintah yaitu SDM Unggul Indonesia Maju. Untuk itu, Ia meminta lulusan Untar harus selalu terus meningkatkan kompetensi dan kemampuan di berbagai bidang kehidupan sehingga tidak tertinggal dengan kemajuan teknologi dan peradaban di bidang yang ditekuni.

Pada wisuda ke-74 ini hadir Anggota DPRD DKI yang juga merupakan Alumni Untar Agustina Hermanto (Tina Toon) serta Gubernur Bangka Belitung Dr.Erzaldi Rosman, untuk menyampaikan orasi wisuda.

Rektor juga menyampaikan proses pembelajaran di Untar mengembangkan nilai integritas, profesionalisme dan entrepreneurship. Ketiga nilai tersebut sangat diperlukan dalam memasuki dunia profesi yang penuh tantangan sekaligus peluang.

Prestasi yang telah diraih Untar dalam Dies Natalis ke-60 ini adalah memperoleh akreditasi A (Unggul) untuk Institusi Perguruan Tinggi, Sertifikasi ISO 9001: 2015, Sertifikasi Penjaminan Mutu Internal, Akreditasi A untuk Perpustakaan, 3 Bintang QS Rating, Akreditasi Internasional Prodi Teknik Mesin dan Teknik Sipil, kenaikan peringkat ke-34 untuk Perguruan Tinggi Nasional, peringkat ke delapan Perguruan Tinggi Swasta Nasional dan Academic Leader Award 2019 Kemenristekdikti untuk Dosen dengan Tugas Tambahan Rektor Perguruan Tinggi Swasta.

Upacara wisuda ke-74 yang juga dihadiri Pembina dan Pengurus Yayasan Tarumanagara mewisuda 1.504 wisudawan berasal dari program S1, S2, dan S3 serta profesi dari delapan fakultas dan pasca sarjana. [syarif wibowo]
(atk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8564 seconds (0.1#10.140)