14 Catatan Daker Mekkah Selama Pelaksanaan Ibadah Haji 2019

Minggu, 08 September 2019 - 08:01 WIB
14 Catatan Daker Mekkah Selama Pelaksanaan Ibadah Haji 2019
14 Catatan Daker Mekkah Selama Pelaksanaan Ibadah Haji 2019
A A A
MEKKAH - Masa operasional haji Daerah Kerja (Daker) Mekkah telah selesai pada Jumat (6/9/2019). Kelompok terbang (Kloter) 15 Embarkasi Balikpapan (BPN) menjadi rombongan terakhir yang meninggalkan Kota Suci.

"Dengan demikian, saat ini operasional haji Daerah Kerja Makkah dinyatakan selesai," ujar Kepala Daker Mekkah, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 2019, Subhan Cholid saat ditemui tim Media Center Haji (MCH) di kantornya, Sabtu (7/9/2019) waktu setempat.

Menurut Subhan, secara umum pelayanan terhadap jamaah haji di Kota Mekkah berjalan lancar. Semua permasalahan dapat diatasi dengan baik dan banyak capaian yang telah dilakukan Daker Madinah selama masa operasional selama 60 hari.

Berikut 14 catatan Daker Mekkah selama pelaksanaan ibadah Haji 2019:

1. Jumlah petugas sebanyak 1.280 orang, terdiri dari 468 petugas PPIH Arab Saudi, 312 tenaga pendukung, 200 petugas bus salawat, 163 tenaga kesehatan, serta 137 tenaga pendukung kesehatan.

2. Jumlah jamaah haji dan petugas sebanyak 215.350 orang yang tergabung dalam 529 kloter dari 13 embarkasi di Tanah Air. Sebanyak 93.914 orang (229 kloter) masuk dalam gelombang I dan 121.436 orang ikut gelombang II.

3. Jumlah jamaah haji khusus sebanyak 16.881 yang diberangkatkan oleh 271 Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK).

4. Terdapat 173 hotel yang tersebar dalam tujuh zona.

5. Konsumsi air bersih jamaah haji diperkirakan mencapai 387.630.000 liter.

6. Mendirikan 5.609 tenda saat puncak haji. Sebanyak 1.419 tenda di Arafah dan 4.190 tenda di Mina. Tenda memiliki nomor dan dilengkapi dengan alat pendingin ruangan (AC).

7. Mendapatkan tambahan 8 urinoir di setiap maktab di Mina.

8. Menyediakan 12.059.600 boks makanan. Rinciannya, 8.614.000 boks diberikan di Mekkah dan 3.445.600 boks lainnya disalurkan saat puncak haji. Jamaah juga mendapatkan menu zonasi sebanyak tiga kali seminggu dan bubur kacang hijau setelah salat Jumat.

9. Menyalurkan 36.178.800 botol air minum dan 5.383.750 liter air zamzam.

10. Mengoperasikan 450 unit bus salawat (413 bus utama dan 31 bus cadangan) selama 46 hari. Total bus salawat melayani sebanyak 296.292 trip.

11. Bus masyair melayani 16.425 trip selama masa Arafah, Muzdalifah, Mina (Armuzna).

12. Menggelar 1.214 kali pertemuan konsultan dan pembimbing ibadah dengan para jamaah.

13. Total uang hilang milik jamaah sebesar Rp334.006.000.

14. Total sampah yang dihasilan 19.381.500 kg.

"Akhirnya, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangsihnya guna menyukseskan pelayanan jemaah haji di Daker Mekkah ini," pungas Subhan.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4176 seconds (0.1#10.140)