BNPB Kerahkan 1.512 Personel Gabungan Cegah Karhutla

Senin, 15 Juli 2019 - 23:45 WIB
BNPB Kerahkan 1.512 Personel Gabungan Cegah Karhutla
BNPB Kerahkan 1.512 Personel Gabungan Cegah Karhutla
A A A
JAKARTA - Presiden Jokowi menekankan pentingnya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) pada musim kemarau.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Doni Monardo mengatakan sosialisasi pencegahan terus digenjot terutama di daerah-daerah rawan karhutla. “Setiap provinsi mendapatkan alokasi sekitar 1.512 personel gabungan. Mereka ini nanti melakukan sosialisasi tentang pentingnya upaya pencegahan,” katanya di Kantor Presiden Senin, (15/7/2019).

Dia mengatakan sosialisasi ini penting dilakukan karena sebagian besar karhutla disebabkan oleh manusia. “Sebagian besar atau 99% kebakaran hutan dan lahan ini karena manusia. Dan akan sangat sulit dipadamkan ketika sudah menjalar. Mengingat sebagian besar lahan gambut kita kedalamannya lebih dari 20 meter, bahkan ada beberapa daerah yang lahan gambutnya itu mencapai 36 meter,” ungkapnya.

Dia mengatakan bantuan personel gabungan TNI/Polri sangat membantu dalam program pencegahan. Bahkan setiap personel akan mendapatkan insentif. “Setiap personel yang terlibat dalam Satgas ini mendapatkan insentif sebesar Rp145.000. Dan mereka bekerja sama dengan tokoh-tokoh yang ada di desa. Mereka menginap di desa sekaligus melakukan pendekatan pada masyarakat agar tidak lagi terlibat dalam upaya upaya pembakaran,” paparnya.

Terkait karhutla, Doni mengatakan penegakan hukum juga dilakukan. Dimana sejauh ini sudah ada 16 kasus yang diproses kepolisian. “Kita harapkan penegakan hukum adalah langkah yang terakhir, manakala upaya-upaya pencegahan ini tidak maksimal,” tuturnya.
(cip)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8751 seconds (0.1#10.140)