Presiden Jokowi Pimpin Upacara HUT Bhayangkara

Rabu, 10 Juli 2019 - 09:31 WIB
Presiden Jokowi Pimpin Upacara HUT Bhayangkara
Presiden Jokowi Pimpin Upacara HUT Bhayangkara
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara peringatan ke-73 Hari Bhayangkara tahun 2019. Tiba di Lapangan Monas, mobil Presiden Jokowi diiringi oleh pasukan berkuda sampai di tenda VIP.

Presiden juga sempat melakukan pemeriksaan pasukan sebelum upacara dimulai. Hadir dalam acara tersebut Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Pangklima TNI Hadi Tjahjanto, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Syafruddin, Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Sofyan Djalil.

Lalu Kepala BKPM Thomas Lembong, Kepala BIN Budi Gunawan, Dirut Perum Bulog. Nampak juga Wapres terpilih 2019-2024 Ma'ruf Amin dan mantan Wapres Boediono.

Komandan upacara peringatan HUT Bhayangkara ialah Brigjen Ferianto Iskandar. Setidaknya terdapat 4.000 personel yang mengikuti upacara tersebut baik dari Polri, TNI maupun komponen masyarakat.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan upacara peringatan HUT Bhayangkara juga dilaksanakan di seluruh Indonesia.

"Ini acara puncak peringatan Hari Bhayangkara ke-73 ini di Jakarta, di pusatkan di Monas. Untuk seluruh Indonesia juga dilaksanakan di lapangan semua. Ada sinergi disitu. Ada TNI, kemudian ada komponen masyarakat juga dilibatkan dalam rangka Hut Bhayangkara Ke-73 ini," katanya di Lapangan Silang Monas, Rabu (10/7/2019).
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8202 seconds (0.1#10.140)