Jelang Mudik Lebaran, Pengendara Diminta Perhatikan Keselamatan

Senin, 27 Mei 2019 - 14:00 WIB
Jelang Mudik Lebaran, Pengendara Diminta Perhatikan Keselamatan
Jelang Mudik Lebaran, Pengendara Diminta Perhatikan Keselamatan
A A A
JAKARTA - Mudik Lebaran tidak lama lagi akan dilakukan oleh jutaan rakyat Indonesia. Prosesi tahunan ini seakan menjadi kegiatan wajib yang dilakukan untuk mengunjungi orang tua, sanak saudara di kampung halaman dalam menyambut Idul Fitri.

Tak terkecuali bagi komunitas Big Bike Community Lombok (B2C Lombok) menggelar road trip ke Kuta Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB). Dalam acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan seperti berbagi takjil Ramadhan, buka bersama, dan kampanye keselamatan berkendara apalagi sudah mendekati Lebaran.

Pengurus B2C Lombok, Subhan Putra mengatakan, road trip ini juga menjadi safety road campaign (kampanye keselamatan berkendara) dengan mengimbau kepada para pengendara pemudik untuk mengutamakan keselamatan dan kehati-hatian.

"Kami kampanyekan keselamatan sambil membagikan takjil. Sebab, banyak kecelakaan terjadi karena ketidak hati-hatian dan banyak korban kecelakaan karena kurangnya peralatan pengamanan seperti helm," kata Subhan, Senin (27/5/2019).

Di sisi lain, digelarnya road trip di Pulau Lombok, disebabkan pulau ini punya segudang kekayaan terutama indahnya pemandangan alam seperti pantai, hutan dan gunung.

Meski beberapa bulan lalu pulau lombok pernah dihantam Gempa empat kali berturut-turut dengan Magnituda 6,4 SR, 7,0 SR, 6,2 SR dan terakhir 6,9 SR. Berbagai cara dilakukan untuk mengangkat lagi citra pariwisata Lombok ini.

Road trip B2C Lombok ditempuh sejauh 100 kilometer, bermula dari Kota Mataram dengan mengitari setiap ikon utama yang ada di Lombok seperti Tabolak di Jalan Baru By Pass Mataram Bandara Lombok, Bundaran Ikon Masjid di Lombok Barat, dan Bendungan Batu Jai di Lombok Tengah.

Terakhir, para bikers ini mengitari lokasi Sirkuit Moto GP yang segera di bangun di Kuta Mandalika dan kembali ke Mataram untuk membagikan 1.000 takjil kepada pengendara yang melintas di tengah Kota Mataram.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0279 seconds (0.1#10.140)