PBB Terus Salurkan Bantuan untuk Korban Tsunami Selat Sunda

Rabu, 26 Desember 2018 - 08:11 WIB
PBB Terus Salurkan Bantuan untuk Korban Tsunami Selat Sunda
PBB Terus Salurkan Bantuan untuk Korban Tsunami Selat Sunda
A A A
JAKARTA - Hingga hari ini, pascabencana tsunami Selat Sunda, Partai Bulan Bintang (PBB) terus menyalurkan bantuan kepada korban tsunami di Pantai Anyer. Kali ini bantuan diterima Kepala Desa Sambironyok Haji Medi.

PBB sendiri telah mendirikan Posko Bantuan di Desa Sambironyok yang dikomandoi Sekjen PBB Afriansyah Ferry Noor. Bantuan logistik yang disalurkan berupa makanan, minuman, tenda dan pakaian layak pakai.

"Semua kebutuhan mulai, makanan, minuman dan selimut serta kebutuhan lain ada semua," kata Ferry dalam keterangan, Rabu (26/12/2018).

Kondisi terkini berdasarkan pantauan relawan, air laut kembali naik. Relawan dan warga yang sedang mengevakuasi korban terlihat panik. "Semoga air laut kembali turun," kata Ferry.

BNPB mencatat jumlah korban meninggal mencapai 429 orang, kemudian 1.485 luka-luka, 154 orang hilang dan 16.082 orang mengungsi. PBB menyatakan akan terus memberikan bantuan kepada korban.

PBB sendiri adalah yang pertama memberi bantuan pada pengungsi di Desa Kosambironyok, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang.

Tak lupa, Ferry juga menyampaikan ucapan duka cita yang mendalam dari Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra serta berharap semua yang terdampak dapat tabah dan sabar menghadapi ujian.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4792 seconds (0.1#10.140)