Ma'ruf Amin: Kita Sudah Tenang karena Kiai-kiai Besar Dukung Jokowi

Senin, 17 September 2018 - 19:01 WIB
Maruf Amin: Kita Sudah Tenang karena Kiai-kiai Besar Dukung Jokowi
Ma'ruf Amin: Kita Sudah Tenang karena Kiai-kiai Besar Dukung Jokowi
A A A
JAKARTA - Bakal calon wakil presiden (Cawapres) KH Ma'ruf Amin mengaku rapat bersama Tim Kampanye Nasional (TKN) tak membahas hasil Ijtimak Ulama II yang memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Ma'ruf menganggap tak ada masalah dengan hasil Ijtimak Ulama tersebut. Sebab, di kubunya dukungan ulama juga cukup besar. Menurutnya, hal itu terbukti dari pertemuan yang dilakukan ulama atau kiai kalangan pesantren yang mendukung Jokowi dan dirinya.

"Jadi buat kita Ijtimak Ulama II tidak memberi pengaruh apa-apa," ujarnya di Kantor TKN, Kebon Sirih, Jakarta, Senin (17/9/2018).

Ketua MUI nonaktif ini meyakini dukungan ulama pesantren besar kepada Jokowi. Ma'ruf juga menganggap dukungan ulama yang berbeda baik dari hasil Ijtimak atau ulama yang mendukung Jokowi dan dirinya tak membuat perpecahan di masyarakat.

"Silakan saja. Silakan Anda mau ke sana silakan, mau ke sini silakan. Kita sudah tenang karena kiai-kiai besar sudah mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin. Jadi senang sekali," tandasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5410 seconds (0.1#10.140)