Airlangga, Paloh dan Romy Semobil, Cak Imin: Tetap Bergabung

Kamis, 09 Agustus 2018 - 17:11 WIB
Airlangga, Paloh dan Romy Semobil, Cak Imin: Tetap Bergabung
Airlangga, Paloh dan Romy Semobil, Cak Imin: Tetap Bergabung
A A A
JAKARTA - Hampir seluruh pimpinan partai politik (parpol) pendukung Joko Widodo (Jokowi) satu per satu mendatangi Resto Plataran Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (9/8/2018).

Dari pantauan SINDOnews tampak Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum Nasdem Surya Paloh, dan Ketum PPP Romahurmuziy datang semobil atau secara bersamaan.

Setelah ketiganya turun dan dimintai keteranga oleh awak media, giliran Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Cak Imin sempat memberikan komentar saat ditanya posisi PKB dalam koalisi Jokowi.

"Tetap bergabung. Bahasanya tetap bergabung dalam bisnis apa?," tanya Cak Imin yang datang mengenakan kemeja putih berlogo PKB.

Nama Cak Imin cukup menjadi perbincangan publik di koalisi Jokowi lantaran masih kekeuh ingin dipilih menjadi cawapres Jokowi. Bahkan, keinginan tersebut direspons positif oleh PBNU. Sementara sore tadi PKB menggelar Rapimnas untuk menentukan sikap Partai dalam koalisi.

Presiden Jokowi sendiri disebut-sebut telah memilih anggota pengarah BPIP Mahfud MD sebagai cawapresnya. Hal tersebut dibenarkan Mahfud saat dikonfirmasi salah satu media nasional.

"Menurut saya ini panggilan sejarah, karena seperti Anda tahu pergulatan politiknya agak panjang dan agak kritis akhir-akhir ini, dan pada akhirnya keputusan sangat mudah dan smoooth, dan jatuh kepada saya, dan saya anggap ini panggilan sejarah," kata Mahfud sesaat sebelum menuju Restoran Pelataran Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (9/8/2018).
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9724 seconds (0.1#10.140)