Pertemuan Wiranto dan SBY Dinilai Tak Ada yang Luar Biasa

Kamis, 19 April 2018 - 11:31 WIB
Pertemuan Wiranto dan SBY Dinilai Tak Ada yang Luar Biasa
Pertemuan Wiranto dan SBY Dinilai Tak Ada yang Luar Biasa
A A A
JAKARTA - Pertemuan antara Ketua Dewan Pembina Partai Hanura Wiranto dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kuningan, Jakarta Selatan, kemarin dinilai bukan hal yang luar biasa.

Namun, menurut Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO), pertemuan Wiranto dengan SBY itu patut diapresiasi.

Sebab, Wiranto sebagai Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan itu dinilai wajib mendengarkan pandangan dari sejumlah tokoh politik menjelang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) mendatang.

"Seperti Pak SBY itu kan sudah dua kali presiden saya kira biasa-biasa aja," kata OSO di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (19/4/2018).

Menurut OSO, yang luar biasa jika SBY bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. "Yang luar biasa itu kalau Pak SBY itu ketemu dengan Mega, itu baru luar biasa," kata Ketua DPD ini.

OSO mengaku tidak bisa menjelaskan apa saja yang dibahas Wiranto dengan SBY kemarin. "Karena saya enggak dengar ya kedua memang spekulasi-spekulasi ini ya pantas terjadi dan pantas anda (Wartawan, red) tanyain apa yang dibicarakan," kata wakil ketua MPR ini.

Selain itu, dia menilai pemerintah harus konsisten untuk mengajak semua partai politik membicarakan tentang bagaimana Pilpres 2019 bisa berjalan dengan lancar dan baik.

"Itu saya pikir pokok utama pembicaraan yang pasti dilakukan kedua belah pihak," ungkapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6136 seconds (0.1#10.140)