GP Anshor Minta Elit Politik Jauhi Kampanye Hitam dalam Pilkada

Senin, 15 Januari 2018 - 20:14 WIB
GP Anshor Minta Elit Politik Jauhi Kampanye Hitam dalam Pilkada
GP Anshor Minta Elit Politik Jauhi Kampanye Hitam dalam Pilkada
A A A
JAKARTA - Pengurus Pusat Gerakan Pemuda (GP) Anshor mengingatkan kepada elit partai politik dan para kandidat agar menjauhi kampanye hitam dan penggunaan isu SARA dalam Pilkada. Hal itu ditegaskan Anshor dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Anshor.

Menurut Sekjen GP Anshor, Abdul Rochman, kampanye hitam merupakan kampanye yang dilakukan bukan berdasarkan data dan fakta. Menurutnya, kampanye hitam berbeda dengan kampanye negatif.

"Kampanye hitam ya kita sangat menolak dan meminta seluruh pihak untuk menjauhi kampanye hitam yang akan merusak demokrasi dan berbangsa kita yang sudah stabil ini," ujar Rochman di Kantor PP GP Anshor, Kramat Raya, Jakarta, Senin (15/1/2018).

(Baca juga: Gelar Rakornas, GP Anshor Tegaskan Sikapnya di Tahun Politik )

Rochman melanjutkan, sebagai organisasi kepemudaan, Anshor akan ikut membantu pemerintah dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama Pilkada berlangsung. Salah satunya dengan menggelar kirab nusantara yang bakal digelar dalam waktu dekat.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau agar selama Pilkada berlangsung, para kandidat dan tim pendukung tidak melakukan politik uang. Maka itu, dia menghimbau kepada para kandidat dan elit politik memberikan pendidikan politik dan informasi yang konstruktif.

"Jadi sebaiknya para kontestan pilkada ini untuk berkampaye yang positif menyampaikan program-program yang baik kepada masyarakat, keluasan kepada masyarakat untuk berifikir dan menilai termasuk track record dan kandidat itu yang akan mereka pilih," pungkasnya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4573 seconds (0.1#10.140)