Idul Adha 1438 H, MNC Peduli Bagikan Ratusan Hewan Kurban

Jum'at, 01 September 2017 - 12:47 WIB
Idul Adha 1438 H, MNC Peduli Bagikan Ratusan Hewan Kurban
Idul Adha 1438 H, MNC Peduli Bagikan Ratusan Hewan Kurban
A A A
JAKARTA - Hari Raya Idul Adha 1438 Hijriyah, MNC Peduli kembali membagikan hewan kurban pada masyarakat Indonesia. Adapun hewan kurban yang dibagikan pada tahun 2017 ini lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya, yakni mencapai 603 ekor hewan kurban.

MNC Peduli membagikan hewan kurban kepada warga Jalan Citayam II, RT 07/01, Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (1/9/2017) ini. Dalam acara tersebut, hadir Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) yang menyerahkan hewan kurban tersebut kepada warga secara langsung.

Dalam kesempatan itu, HT mengatakan, dia bersyukur dan senang hadir di tengah-tengah masyarakat dan bisa memberikan bantuan pada masyarakat melalui hewan kurban tersebut. Pemberian hewan kurban itu merupakan komitmennya dan komitmen MNC Group serta Partai Perindo yang peduli terhadap masyarakat Indonesia ini.

Apalagi, kata dia, kondisi perekonomian di Indonesia dewasa ini tampak memprihatinkan, sektor ekonomi tampak menurun sehingga kepedulian terhadap sesama manusia, khususnya terhadap yang membutuhkan pun harus lebih ditingkatkan.

"Itu yang melatari kami secara intens melakukan pembagian hewan kurban pada tiap tahunnya. Tapi ini bukan satu-satunya jenis kegiatan sosial kami lakukan, MNC Group sering melakukan kegaiatan lain, termasuk pengobatan gratis dan itu akan terus kami lakukan," ujarnya pada wartawan di Jalan Citayam II, Kebayora Baru, Jaksel, Jumat (1/9/2017).

"Dan kami mencoba sebaik mungkin melakukan itu semua. Pada tahun ini, kami membagikan 578 ekor kambing dan 25 ekor sapi, termasuk limosin, yang mana kami distribusikan ke semua Tanah Air," imbuhnya.

Dia menerangkan, ratusan kambing dan sapi itu dibagikan ke hampir semua kabupaten dan kota yang ada di Indonesia ini, yang mana akan diberikan pada kaum dhuafa dan warga yang membutuhkan. Adapun pemberian hewan kurban pada Idul Adha kali ini, jumlah yang diberikan ke masyarakat Indonesia lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya.

"Kami harapkan, semua bersatu padu dalam membantu masyarakat sehingga warga Indonesia bisa hidup berdampingan dan lebih sejahtera," katanya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8007 seconds (0.1#10.140)