Sulit Benahi Jakarta, Alasan Pemerintah Pemindahkan Ibu Kota

Jum'at, 07 Juli 2017 - 14:08 WIB
Sulit Benahi Jakarta, Alasan Pemerintah Pemindahkan Ibu Kota
Sulit Benahi Jakarta, Alasan Pemerintah Pemindahkan Ibu Kota
A A A
JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki mengakui ‎Presiden Joko Widodo (Jokowi) pernah melontarkan ide pemindahan ibu kota negara dari DKI Jakarta ke luar Jawa.

‎"Karena pengalaman beliau (jadi gubernur) di DKI. Beliau menyampaikan susah sekali membenahi kota Jakarta ini. Ongkos terlalu mahal, bukan hanya biaya ya, tapi ongkos politik, ongkos sosial," kata Teten di kantornya, Jakarta, Jumat (7/7/2017).

Alasan lain, pemindahan ibu kota agar terjadi keseimbangan antara pusat dan daerah. Menurutnya, di banyak negara dipisahkan antara kota industri dengan pemerintahan.

Terkait lokasi yang tepat untuk dijadikan ibu kota, pemerintah masih mencari alternatif tempat yang dianggap pas. Salah satunya Kalimantan yang dipandang karena daerahnya masih luas dan aman dari gempa.

Rencananya pembiayaan pemindahan bisa dicarikan di luar Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). "Saya kira bagus. Kalau dari segi pembiayaan bisa dicarikan alternatif skema pembiayaan," tandasnya.
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3004 seconds (0.1#10.140)