4 Fakta Pekalongan, Terkenal dengan Julukan Kota Batik

Sabtu, 09 September 2023 - 10:55 WIB
loading...
4 Fakta Pekalongan, Terkenal dengan Julukan Kota Batik
Pekalongan terkenal dengan julukan Kota Batik. Foto/Dok. Jatengprov
A A A
JAKARTA - Pekalongan merupakan sebuah kota yang berada di Provinsi Jawa Tengah . Masyarakat Tanah Air banyak mengenalnya dengan julukan Kota Batik .

Melihat letak geografisnya, Pekalongan memiliki sejumlah perbatasan di berbagai sisinya. Kota ini berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kabupaten Batang di timur, hingga Kabupaten Batang dan Kabupaten Pekalongan di selatan.

Ada banyak hal menarik yang bisa diketahui dari Pekalongan. Untuk mengetahuinya lebih jauh, berikut sejumlah fakta tentang Kota Pekalongan yang bisa disimak.

Fakta Kota Pekalongan


1. Kota Batik


Julukan Kota Batik sangatlah ikonik bagi Pekalongan. Bukan tanpa alasan, sebutan ini didasarkan karena Pekalongan yang memang dikenal dengan produksi batiknya.



Industri batik di Pekalongan memiliki riwayat dan sejarah panjang. Bahkan, menurut perkiraan batik telah muncul di daerah ini sejak tahun 1800-an.

Bagi warga masyarakat, kegiatan membatik telah menjadi profesi yang dilakukan secara turun-temurun. Pada produk-produknya, mereka juga memiliki karakteristiknya sendiri yang membedakan dari batik wilayah lain.

2. Memiliki Banyak Kuliner Khas


Masing-masing daerah di Indonesia memiliki kuliner khasnya, tak terkecuali Pekalongan. Saat berkunjung ke daerah ini, Anda tidak boleh melewatkan sajian khas yang ada di sana.

Salah satunya yang cukup terkenal dari Pekalongan adalah Tauto. Soto khas Pekalongan ini memiliki ciri khas aromanya yang kuat.

Kemudian, ada juga Sego Megono. Olahan ini terdiri atas nasi putih yang dicampur dengan nangka muda cacah. Sebagai pelengkap, bisa ditambahkan tempe goreng hingga rempeyek.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1659 seconds (0.1#10.140)