Tim Kemanusiaan Indonesia Berkomitmen Bantu Masyarakat Rakhine

Minggu, 29 Januari 2017 - 18:10 WIB
Tim Kemanusiaan Indonesia Berkomitmen Bantu Masyarakat Rakhine
Tim Kemanusiaan Indonesia Berkomitmen Bantu Masyarakat Rakhine
A A A
SITTWE - Tim Aliansi Kemanusiaan Indonesia (AKI), yang di dalamnya terdapat PKPU Human Initiative, bersama perwakilan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Salman dan perwakilan KBRI Harryansah Khairul bertemu dengan Chief Minister of Rakhine State U Nyi Pu di kantor Pemerintahan Rakhine State di Sittwe. Pertemuan itu melahirkan kesepakatan terkait program jangka panjang untuk masyarakat Rakhine State.

Tim Kemanusiaan Indonesia Berkomitmen Bantu Masyarakat Rakhine


Kesepakatan tersebut di antaranya pendirian klinik, pasar perdamaian, infrastruktur, serta peningkatan kapasitas masyarakat Rakhine di bidang pendidikan dan kesehatan. Secara umum Pemerintah Rakhine State mendukung dan siap menjalin kerja sama yang lebih baik lagi dengan pemerintah dan NGO Indonesia.

Tim Kemanusiaan Indonesia Berkomitmen Bantu Masyarakat Rakhine


Kerja sama ini salah satu cara meningkatkan taraf hidup, perdamaian, dan kesejahteraan masyarakat Rakhine melalui program-program kemanusiaannya. Usai pertemuan, tim AKI mendapatkan sebuah kenang-kenangan dan buku dari Pemerintah Rakhine State. (Teguh/Kis/PKPU)
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8195 seconds (0.1#10.140)