Penghasilan Boleh Terbatas, Tapi Warga Muara Teweh Ini Tetap Bisa Nikmati Layanan JKN Berkualitas

Kamis, 25 Mei 2023 - 17:24 WIB
loading...
Penghasilan Boleh Terbatas, Tapi Warga Muara Teweh Ini Tetap Bisa Nikmati Layanan JKN Berkualitas
Wajah Zainuddin (61), warga Sungai Liju, Kecamatan Teweh Timur, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, tampak berseri-seri.
A A A
MUARA TEWEH - Wajah Zainuddin (61), warga Sungai Liju, Kecamatan Teweh Timur, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, tampak berseri-seri. Kini Zainudin merasa lega setelah beberapa waktu lalu selesai menjalani operasi dari sakit prostat yang dideritanya selama beberapa tahun terakhir.

Sebagai peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI) APBN, Zainuddin mengaku merasakan layanan yang berkualitas dari Program JKN meskipun dari penghasilan terbatas yang ia dapat sebagai petani musiman.

“Walau pekerjaan sebagai petani jagung dan kadang sesuai dengan musim bisa berubah-rubah jadinya penghasilan sangat terbatas, tetapi saya bersyukur tetap bisa berobat hingga ke rumah sakit tanpa keluar biaya berkat terdaftar sebagai peserta PBI APBN dari Program JKN,” kata Zainuddin, di ruang rawat inap RSUD Muara Teweh, Senin (15/5/2023).

Zainuddin yang kala itu ditemani oleh istrinya, Uum, menceritakan awalnya ragu untuk berobat hingga ke rumah sakit karena kekhawatiran akan terbebani dengan biaya yang besar.

“Karena kami orang awam dari desa jadi kalau berobat ke rumah sakit takutnya dari segi biayanya tidak bisa bayar tetapi ketika ke rumah sakit ternyata dengan bermodalkan Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang saya miliki dan status kartunya masih aktif sehingga bisa dijamin dari Program JKN secara penuh tanpa keluar biaya sedikitpun,” ujarnya.

Bagi Zainuddin, berobat di RSUD Muara Teweh merupakan pengalaman pertama kali. Namun, bagi istrinya, pengalaman berobat dengan menggunakan layanan JKN sudah pernah dialami sejak tahun 2017 hingga mendapat pengobatan rujukan keluar daerah.

“Pada tahun 2017, istri saya pernah berobat menggunakan layanan dari Program JKN karena sakit kanker payudara. Pengobatan dilakukan dari RSUD Muara Teweh hingga dirujuk ke RSUD Ulin Banjarmasin, alhamdulillah pengobatan juga berjalan dengan lancar tanpa ada keluar biaya, hingga saat ini kondisi kesehatannya sudah pulih dan membaik,” tuturnya.

Zainuddin menilai pelayanan berkualitas dari Program JKN terlihat dari tidak adanya perbedaan layanan antara pasien JKN dengan pasien lainnya.

“Dari berbagai pengalaman yang telah dirasakan berobat menggunakan layanan JKN, tidak ada perbedaan layanan dengan pasien umum meskipun penghasilan terbatas dan dari peserta yang iurannya dibayarkan oleh pemerintah, pelayanan yang diberikan sama-sama memuaskan,” katanya.

Selain itu, ia juga menambahkan pelayanan berkualitas nampak dari cepatnya pelayanan yang diberikan dan tidak ada dipersulit berkaitan dengan administrasi pada saat di poli maupun saat memasuki rawat inap.

“Dari dokter maupun petugas medisnya sangat ramah dan cepat dalam memberikan layanan, baik di poli saat pertama kali menjalani pemeriksaan, hingga saat ini rawat inap dan setelah melewati operasi, informasi untuk kondisi kesehatan saya juga dikomunikasikan dengan baik sehingga keputusan terbaik juga dapat kita ambil tanpa ada keraguan, hal inilah yang membuat saya yakin untuk layanan dari Program JKN sudah sangat berkualitas,” paparnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan seluruh peserta JKN atas bantuan yang diberikan dalam setiap iuran yang dibayarkan secara tidak langsung telah membantu banyak masyarakat yang terkendala dalam biaya pengobatan.

“Kalau tidak terdaftar dalam Program JKN, mungkin saya akan merasa kesulitan dalam berobat. Tentunya saya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan peserta JKN yang telah bersedia untuk bergotong royong dalam membayar iuran dan membantu sesama yang sedang membutuhkan,” tutur Zainuddin.
(ars)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1903 seconds (0.1#10.140)