DPR Loloskan Sembilan Nama Calon Anggota Ombudsman

Selasa, 02 Februari 2016 - 18:07 WIB
DPR Loloskan Sembilan Nama Calon Anggota Ombudsman
DPR Loloskan Sembilan Nama Calon Anggota Ombudsman
A A A
JAKARTA - DPR menggelar sidang paripurna guna menerima laporan dari pemimpin Komisi II DPR dan Komisi IX DPR. Laporan dari Komisi II terkait hasil uji kelayakan dan kepatutan terhadap calon Anggota Ombudsman RI.

Rapat paripurna kali ini dipimpin Wakil Ketua DPR Fadli Zon di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 2 Februari 2016. Laporan terkait hasil uji kepatutan dan kelayakan Ombudsman dibacakan oleh Ketua Komisi II DPR Rambe Kamarul Zaman.

Rambe menegaskan, dalam serangkaian proses yang dilakukan secara terbuka, Komisi II menentukan sembilan calon anggota Ombudsman yang lolos.

"Komisi II DPR telah bersepakat untuk memilih dan menetapkan secara musyawarah melalui pleno khusus sembilan nama dengan komposisi satu ketua dan satu wakil ketua dari 18 calon yang diusulkan presiden," ucap Rambe.

‎Adapun nama-nama anggota Ombudsman yang lolos tersebut ialah Adrianus Meliala, Ahmad Alamsyah Saragih, Ahmad Suaedy, Alvin Lie, Amzulian Rivai, Dadan Suparjo Suharmawijaya, Laode Ida, Lely Pelitasari, dan Ninik Rahayu.

Mereka akan membawa ORI di masa kepengurusan 2016-2021. "Komisi II DPR dengan mufakat dan menetapkan Amzulian Rivai sebagai ketua sekaligus anggota. Saudara Lely Pelitasari sebagai wakil ketua," tegas Rambe.

Setelah Rambe membacakan pidatonya, Fadli Zon langsung meminta persetujuan seluruh anggota dewan. "Apakah laporan Komisi II DPR tentang calon pimpinan ORI dapat disetujui?," tanya Fadli. "Setuju," seru para anggota dewan.

Fadli pun langsung mengetok palu sebagai tanda persetujuan dan memanggil satu persatu sembilan anggota ORI yang lolos itu. "Kini kami perkenalkan sembilan anggota ORI," ucap Fadli.

Selain laporan dari Komisi II, paripurna DPR juga mendengar laporan Komisi IX DPR juga melaporkan hasil uji kelayakan dan kepatuan calon anggota pengawas BPJS Kesehatan dan Calon Anggota Pengawas BPJS Ketenagakerjaan.

Pilihan:

Ini Jawaban Menteri Susi Respons Somasi Yusril
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4582 seconds (0.1#10.140)