PKB Berharap PDIP Buat Poros Baru Agar Pilpres 2024 Punya 3 Paslon

Jum'at, 02 September 2022 - 05:37 WIB
PKB berharap PDIP sebagai partai papan atas mengikuti jejak Partai Gerindra dan Partai Golkar yang telah membuat poros dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berharap PDIP sebagai partai papan atas mengikuti jejak Partai Gerindra dan Partai Golkar yang telah membuat poros dalam kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

"Golkar sudah menginisiasi KIB, Gerindra dengan PKB, tinggal kita tunggu Mbak Puan, teman-teman PDIP kira-kira bikin blok poros baru mengajak partai-partai menengah," ujar Wasekjen DPP PKB Syaiful Huda dikutip, Jumat (2/9/2022).

Usulan PDIP membuat poros baru bukan tanpa alasan, kata dia, hal ini penting agar kontestasi Pilpres 2024 bisa diwarnai dengan hadirnya tiga pasangan calon. Sehingga, masyarakat pun bisa mendapatkan banyak pilihan atas calon pemimpinnya lima tahun mendatang.

Tak hanya itu, menurut Huda, kehadiran tiga pasangan calon tentunya akan membuat potensi terjadinya polarisasi di tengah masyarakat semakin kecil. Baca juga: Prabowo-Puan Segera Bertemu, PKB-Gerindra Harap PDIP Ikut Koalisi

"Kalau dua pasangan, potensi untuk terjadi polarisasi itu pasti akan kuat. Nah dengan partai papan atas bikin blok sendiri, saya kira akan lebih bagus ya," katanya.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More