Soal Menteri, Hanura Pasrahkan ke Jokowi

Selasa, 16 September 2014 - 13:07 WIB
Soal Menteri, Hanura Pasrahkan ke Jokowi
Soal Menteri, Hanura Pasrahkan ke Jokowi
A A A
JAKARTA - Partai Hanura tidak ambil pusing soal kursi menteri Kabinet Jokowi. Partai yang dipimpin Wiranto ini memasrahkan kepada Jokowi terkait peluang kadernya untuk masuk kabinet.

Bahkan, Hanura juga tidak tahu apakah partai mendapatkan jatah kursi menteri atau tidak.

"Ya enggak tahu. Itu haknya presiden," kata Ketua Fraksi Partai Hanura DPR Saleh Husin, Selasa (16/9/2014).

Saleh mengatakan siap jika menyodorkan kader yang kompenten partainya diminta Jokowi-JK untuk mengisi formasi kabinet.

Mengenai hal itu, Saleh menandaskan menyerahkan kepada Wiranto selaku Ketua Umum DPP Partai Hanura.

"Untuk pengisian jabatan menteri adalah hak prerogatif presiden jadi biarkanlah beliau yg mengaturnya jangan kita ganggu," tuturnya.

Jokowi mengalokasikan 16 kursi menteri untuk profesional partai politik dan 18 untuk kalangan profesional.

Pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2014, Jokowi-JK yang diusung PDIP, NasDem, PKB, Hanura dan PKPI.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4413 seconds (0.1#10.140)