PAN Ibarat Kopilot Loncat dari Pesawat

Kamis, 03 September 2015 - 13:25 WIB
PAN Ibarat Kopilot Loncat dari Pesawat
PAN Ibarat Kopilot Loncat dari Pesawat
A A A
JAKARTA - Keluarnya Partai Amanat Nasional (PAN) dari barisan Koalisi Merah Putih (KMP) mengejutkan banyak pihak. Tak terkecuali bagi Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Wakil Sekretaris Jenderal PKS Mahfudz Siddiq mengaku tidak pernah menyangka PAN akan meninggalkan KMP dan merapat ke barisan pemerintah.

Meski diakui KMP tidak dibentuk berdasarkan perjanjian tertulis di atas kertas, Mahfudz menilai, keberadaan PAN di KMP sangat vital. Ibarat pesawat terbang, posisi PAN di KMP seperti kopilot yang mendampingi pilot utama membawa seluruh penumpang koalisi.

"KMP dibentuk berdasarkan dukungan terhadap capres dan cawapres. Ibarat pesawat, pilotnya itu Prabowo dari Gerindra dan kopilotnya Pak Hatta dari PAN," kata Mahfudz saat dihubungi wartawan di Jakarta, Kamis (3/9/2015).

Diakui Mahfudz, hingga kini, belum ada perubahan sikap politik dari KMP yang memantapkan diri berada di luar pemerintahan. Dengan perubahan langkah politik yang dilakukan PAN, KMP limbung.

"Lucu saja, pesawat lagi anteng, kok tiba-tiba kopilotnya loncat dari pesawat. Yang lain hanya penumpang saja, jadi kalau mau loncat jangan tiba-tiba," sindir Mahfudz.

PILIHAN:

Amien Rais Dukung PAN Gabung Pemerintah Jokowi

Plus Minus PAN Masuk Gerbong Jokowi
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8377 seconds (0.1#10.140)