Benjamin Mangkoedilaga, Hakim Berpendirian Teguh dan Sayang Keluarga

Jum'at, 22 Mei 2015 - 11:22 WIB
Benjamin Mangkoedilaga, Hakim Berpendirian Teguh dan Sayang Keluarga
Benjamin Mangkoedilaga, Hakim Berpendirian Teguh dan Sayang Keluarga
A A A
JAKARTA - Mantan Hakim Agung, almarhum Benjamin Mangkoedilaga dikenal sebagai sosok yang memiliki pendirian teguh dan menyayangi keluarga.

Benjamin mengembuskan nafas terakhir pada Kamis 21 Mei 2015 sore di Rumah Sakit Jakarta. Dia wafat pada usia 77 tahun.

"Keluarga semua kumpul, semua cucu-cucu sudah berkumpul semuanya. Alhamdulillah Insya Allah kami ikhlas," ucap Putri Benjamin, Mada Dies Natalia di rumah duka di Jalan Kavling Polri Blok F Nomor 36 B Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (22/5/2015).

Kendati ayahnya sibuk saat menjabat hakim Agung selama tahun 2000-2002, almarhum senantiasa meluangkan waktunya buat keluarga. (Baca: Benjamin Mangkoedilaga Akan Dimakamkan di Al Azhar Memorial Garden)

Bahkan menjelang ajal, Benjamin yang juga anggota Hakim Badan Arbitrase Nasional Indonesia (BANI) ini ditemani seluruh anggota keluarganya.

Mada mengatakan ayahnya dikenal sebagai pribadi dengman pendirian yang teguh, pekerja keras, konsisten dan penyayang keluarga. "Ayah saya memang sangat mencintai keluarga dan cucu-cucunya," katanya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6046 seconds (0.1#10.140)